Why I switched from iPhone to Android :: artikel menarik dari seorang jurnalis yang…

Why I switched from iPhone to Android :: artikel menarik dari seorang jurnalis yang sudah bertahun-tahun menggunakan iPhone – karena fokus ke aspek-aspek =positif= dari Android; bukan menjelek-jelekkan iPhone.

Membaca artikel seperti ini, bahkan saya yang sudah lama menggunakan Android pun jadi mendapatkan banyak masukan baru. Very well done.

Beberapa ringkasan :

(#) Transisi / berubah bertahap : selama beberapa waktu, ybs membawa 2 handphone sekaligus; Android & iPhone. Tidak langsung pindah begitu saja ke Android.

Dan, ternyata, tanpa sadar, ybs terus menerus makin banyak menggunakan Android. Sampai akhirnya nyaris semua aktifitasnya dilakukan di Android.

(#) Keyboard yang lebih bagus : Bagi saya pribadi, "Hacker's Keyboard" 🙂
Bagi banyak orang lainnya; SwiftKey.

(#) Layar yang lebih besar : untuk saya pribadi, ini tidak terlalu penting. Saya lebih senang perangkat yang kecil, ringkas, dan efektif digunakan.
Namun, tentu saja tidak semua orang sama.

(#) Share / kolaborasi antar Apps : Android memang menang telak disini.

(#) Customization : Ya 🙂 (sambil lirik ke hape yang sudah dipasangi custom ROM)

Tulisan selengkapnya tersebar di 3 artikel, mempaparkan lebih detail & dari berbagai sudut pandang yang sangat menarik terhadap poin-poin diatas tersebut. 
Saya cantumkan dibawah ini. Selamat menikmati.

http://www.techhive.com/article/2030042/why-i-switched-from-iphone-to-android.html

http://www.techhive.com/article/2030116/customize-and-collaborate-why-i-switched-from-iphone-to-android-part-2.html

http://www.techhive.com/article/2030168/pros-and-cons-why-i-switched-from-iphone-to-android-part-3.html

Why I switched from iPhone to Android
About a month and a half ago, I walked into an AT&T Store, handed over my iPhone 4S, and asked to be switched from my unlimited iPhone data plan to a new LTE data plan. I bought the first-genera…

Post imported by Google+Blog for WordPress.

9 thoughts on “Why I switched from iPhone to Android :: artikel menarik dari seorang jurnalis yang…

  1. +Suhartono ST micro SIM card masih bisa digunakan di ponsel asalkan bekas potongan tidak dibuang. Screenshot diambil dengan cara menekan tombol off display (kanan atas) dan home bersamaan.

  2. Saya gak pernah pake iPhone … jadi gak bisa bikin review. Nexus Series dah mencukupi kebutuhan. Termasuk butuh tidak bawa laptop saat travelling. Ini memperpanjang life cycle bahu kita.

  3. Isu yang paling sering dipake "fanboys" iPhone untuk menyerang Android adalah isu "fragmentasi" sistem operasi Android. Padahal kalau dipikir2, di iOS pun banyak terjadi fregmentasi…

  4. jadi intinya, tidak semua teknologi di android tersedia untuk semua perangkat handset, karena tidak ada standard hardware yang ditetapkan oleh Google

  5. Apoiar ferramentas de apostas e estar equipado com uma plataforma diversificada de transações financeiras, a 20Bet oferece suporte tangível aos jogadores. Este é um lugar onde eles podem apostar com dinheiro real, respaldados por concorrentes de diversas disciplinas esportivas. 20bet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *