Tag Archives: Matching_games

PLAYTIME : Main Kartu : Jantungan

PLAYTIME : Main Kartu : Jantungan. :: kemarin sore, anak saya, Aminah, mengajak saya bermain. "Main kartu yuk pa", kata Aminah. "Ayok", jawab saya, "Main Jantungan yuk! Nama saya Aminah".

Melotot mata anak saya ๐Ÿ˜€ pada permainan Jantungan ini, memang kita mengubah nama kita. Kita bisa pilih nama buah, planet, kota, binatang, dst. Tapi, saya malah pakai nama dia :Dร‚ย 

Dibalasnya, "Kalau begitu, namaku Ongku !" (ongku = kakek) – lha, kok dibalasnya ke orang lain ๐Ÿ˜€ ha ha ha. Ongkunya yang barusan juga bergabung jadi bengong + terkekeh.ร‚ย 

Sepanjang permainan terus terjadi berbagai kerusuhan lainnya ๐Ÿ˜€ ketika sedang ร‚ย giliran Aminah untuk mengambil kartu, saya menyanyikan lagi "Balonku Ada Lima" – namun, liriknya diganti semua dengan "Ong" ๐Ÿ˜€ ร‚ย  maka terjadilah sbb :ร‚ย 

Saya : "Ong Ong Ongร‚ย Ong Ong Ong…." (dengan nada lagu "Balonku")

Aminah : (mengambil kartu – dan ternyata sama dengan kartu saya)

Saya : "Ong Ong Ong… ONGKU !!" ๐Ÿ˜€ ร‚ย maka saya ambil tumpukan kartu dia.

Aminah " Aaaahhhhhhhhh PAPA CURANG !!!!" ๐Ÿ˜€ ๐Ÿ˜€

Dan berbagai kekacauan lainnya ๐Ÿ˜€

Dalam waktu singkat, permainan selesai, syukurlah karena perut saya juga sudah sakit sekali karena terlalu banyak tertawa ๐Ÿ˜€ dan kami langsung pamit dari rumah orang tua saya.

CARA BERMAIN JANTUNGAN

(1) Diperlukan 1 set kartu remi. Kocok & letakkan di tengah / antara semua pemain.

(2) Masing-masing pemain memilih satu nama untuk dirinya. Biasanya temanya sama; misal: musti nama binatang purba / dinosaurus

(3) Salah satu pemain mulai mengambil kartu, dan langsung ditaruh dengan terbuka di depannya.

(4) Selanjutnya pemain lainnya saling bergantian melakukan hal yang sama.

(5) KONFLIK : jika ada 2 pemain dengan kartu yang sama (misal: sama-sama sekop), maka harus dengan cepat menyebutkan nama lawannya.

Yang paling dahulu menyebutkan nama lawannya berhak mengambil tumpukan kartu lawannya tersebut.

(6) RESOLUSI KONFLIK : Jika saling mengucapkan nama lawannya pada saat bersamaan, maka diselesaikan dengan suit.

(7) ENDING : Permainan selesai jika tumpukan kartu di tengah sudah habis / sudah dibuka semua.

(8) PEMENANG : pemenang permainan adalah yang memiliki kartu paling banyak di tumpukannya.

Selamat bermain ๐Ÿ™‚

http://en.wikipedia.org/wiki/Card_game#Matching_games

Card game – Wikipedia, the free encyclopedia
A card game is any game using playing cards as the primary device with which the game is played, be they traditional or game-specific. Countless card games exist, including families of related games (such as poker). A small number of card games played with traditional decks have formally …

Post imported by Google+Blog for WordPress.