Bahagia Instan

Lagi sedih ? Bete ? Kenapa setiap hari selalu saja ada masalah ? Bagaimana caranya bahagia, setiap saat ?

Ada banyak cara orang untuk menjadi bahagia. Ada yang menjadi bahagia dengan mampir di mall favoritnya, dan shopping sepuasnya. Apalagi kalau pas lagi ada diskon 50%, wow. Kemarin saya juga melakukan ini ketika menemukan sebuah toko sepatu di Pondok Indah Mall yang sedang promosi BOGOF (Buy One Get One Free), lha kebetulan lagi perlu sepatu karena yang lama sudah butut. Untuk sepatu wanita malah cuma Rp 100.000 dapat 3, halah langsung terlampiaskan lah hasrat soulmate saya, he he.
Sudah murah, kualitasnya juga bagus pula. Bahagia? Jelas 🙂 Tapi kalau setiap hari, tetap saja jadi berat di ongkos ya?

Ada lagi yang menemukan kebahagiaan dengan menikmati makanan yang enak. Ada yang dengan dugem dan nongkrong semalaman. Ada yang bahagia dengan bepergian ke luar negeri. Dan banyak cara lainnya.

Tetapi, apakah ada cara untuk bahagia setiap saat, dimana saja, kapan saja, dan tanpa biaya ?
Ternyata ada !

Sewaktu sedang browsing milis kampung gajah, tidak sengaja menemukan posting dari devykoe, dan tidak sengaja (lagi) terbaca taglinenya :

.

the best way to cheer yourself up is to cheer somebody else up

.

Straight to the point. Bahagiakan orang lain, maka kita pun akan merasakan kebahagiaannya.
Salah satu variasi BOGOF juga; yang dibahagiakan satu orang (orang lain), namun hasilnya jadi dua orang yang bahagia (orang lain dan kita).
Terimakasih pada mbak Devy untuk taglinenya.

Jadi, mari kita blogwalking dan membahagiakan orang lain *lho* 🙂

6 thoughts on “Bahagia Instan

  1. ikut membahagiakan mas harry ah..dengan kasih komen…hehehehe…

    di atlanta amrik sono, beli mercy satu, gratis mercy baru lagi mas. hehehehe…opo ndak lebih bahagia tuh… 😀

    heheheh…cuma link beritanya lupa nih mas, ga dibookmark …:-D

  2. Yup. betul tuh. Salah satu kebahagiaan dalam hidup adalah membahagiakan orang lain. Salam kenal ya mas harry 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *